1.Ginger Snaps
Kehidupan dua gadis penyendiri dengan
minat dan perilaku yang aneh sontak berubah drastis setelah seekor
‘werewolf’ menggigit salah satu dari mereka. Dengan ‘dark comedy’
melingkupi dan tone yang senantiasa muram, film ini memberi perasaan
tidak nyaman kepada penonton sebelum akhirnya digiring kepada klimaks
yang mendebarkan.
Silahkan Klik untuk Melihat Gambar atau Video... | Buka |
---|---|
2.Jeepers Creepers
Ini adalah salah satu film horror seram
asal negeri Paman Sam yang sayangnya kurang mendapat pengakuan di ranah
internasional. Victor Salva berhasil menyajikan teror tiada henti sejak
film dimulai hingga berakhir. Dengan si makhluk misterius yang malu-malu
menampakkan diri, atmosfir yang mencekam serta diringi lagu ‘Jeepers
Creepers’, yang membuat bulu kuduk seketika merinding.
Silahkan Klik untuk Melihat Gambar atau Video... | Buka |
---|---|
3.Night of the Living Dead
Ada sedikit perasaan geli saat
menyaksikan film ini terutama jika sudah terbiasa dengan zombie ganas
tak kenal ampun yang wara wiri di zaman modern ini. Tapi, bagaimanapun,
sulit untuk menampik bahwa ini adalah salah satu film zombie terbaik
yang pernah dibuat. Menegangkan, jelas. Bahkan, meski untuk masa kini
tak terlalu sadis, masih ada beberapa momen yang lumayan bikin jijik dan
memalingkan muka dari layar. Setelah menyaksikan Night of the Living
Dead, akan semakin seru jika dilanjut dengan melahap sekuel-sekuelnya
yang juga tak kalah menegangkan, khususnya Dawn of the Dead (baik versi
asli maupun remake).
Silahkan Klik untuk Melihat Gambar atau Video... | Buka |
---|---|
4.The Omen
Lupakan versi remake-nya yang kering
itu, saksikan saja The Omen versi original keluaran tahun 1976 yang
mencekam. Kisah seorang bocah ‘anti-Kristus’ berwajah innocent namun
mengerikan ini ditangani oleh Richard Donner dengan cermat dan berpadu
dengan apik bersama naskah yang rapi, akting menawan, dan musik skor
yang menghantui. Anda berani menyaksikan film ini sendirian di rumah ?
Silahkan Klik untuk Melihat Gambar atau Video... | Buka |
---|---|
5.The Exorcist
Jauh sebelum film horor yang mengangkat
tema pengusiran setan populer di tahun 2000’an, telah muncul The
Exorcist yang tingkat kengeriannya belum bisa dilampaui hingga kini oleh
film-film tersebut. Menyeramkan, mengganggu, dan mengejutkan. Tingkah
polah Regan kala dirasuki oleh setan dan atmosfir kamarnya masih
menghantui hingga kini. Sulit untuk dilupakan begitu saja.
0 komentar:
Posting Komentar